Serang. antero.co – Pergantian malam sekaligus pergantian tahun Kepala Desa Jawilan Sukarya bersama Tokoh Agama dan Masyarakat melaksanakan istigosah bersama memohon doa dan keselamatan pada Allah yang maha kuasa tepatnya istigosah tersebut di laksanakan di Halaman Kantor Desa Jawilan Kecamatan Jawilan Kabupaten Serang. Sabtu 31/12/2022
“Malam hari ini kami bersama para tokoh agama tokoh masyarakat dan tokoh pemuda bersama sama menjelang pergantian tahun baru di isi dengan istigosah dzikir bersama memohon pada Allah yang maha kuasa untuk di berikan kesehatan dan keselamatan pada kita semua.”Terangnya Kades Jawilan Sukarya pada media
Mengapa pergantian malam tahun baru kami isi dengan istigosah bersama, maksud dan tujuan kami memohon pada Allah sang pencipta alam dunia untuk memberikan keselamatan pada kita semua, yang mana kita ketahui bersama di tempat yang lain sudah terjadi banyak musibah bencana alam, itu adalah semata teguran pada kita sebagai hambanya untuk selalu ingat pada sang pencipta kita.”Terangnya.
Sebelumnya saya ucapkan terimakasih pada guru kita Bapak Ustad Suratma salah satu Tokoh Agama Desa Jawilan yang sudah memimpin doa istigosah bersama masyarakat allhamdulilah sampai dengan selesai dan di isi dengan siraman rohani agama, semoga kita semua di berikan keselamatan oleh Allah yang maha kuasa dengan adanya pergantian tahun baru semoga kita bisa lebih baik lagi dari tahun yang sudah kita lalui.”Tutupnya.
(Muhtadin)